Desa Ngablak merupakan desa yang terletak di Kecamatan Ngablak, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, dan dikelilingi oleh Gunung Andong, Gunung Telomoyo, dan Gunung Merbabu. Berada di daerah pegunungan membuat Desa Ngablak memiliki pemandangan yang indah dan memiliki udara yang sejuk, disamping itu, mata pencaharian warga Desa Ngablak adalah sebagai petani karena wilayah dan kondisi alam yang mendukung untuk pertanian berjenis hortikultura atau perkebunan. Kondisi desa yang memiliki banyak lahan pertanian membuat Desa Ngablak dikenal memiliki potensi pertanian yang cukup bagus.
Dikenalnya potensi pertanian di Desa Ngablak tidak serta merta membuat informasi tentang pertanian, kelompok tani dan gapoktan di Desa Ngablak tersedia untuk masyarakat umum. Hal ini yang menjadi cikal bakal dibuatnya poster profil singkat Kelompok Tani Desa Ngablak oleh Mahasiswa KKN Tim II Universitas Diponegoro 2024, dengan tidak adanya profil kelompok tani desa membuat potensi pertanian di Desa Ngablak kurang bisa dimaksimalkan karena kurangnya informasi yang bisa diakses oleh wisatawan yang berwisata di Desa Ngablak.
Poster profil singkat kelompok tani desa Ngablak ini juga nantinya akan diunggah di laman resmi Desa Ngablak sehingga penyebaran informasi terkait potensi pertanian dan kelompok tani di Desa Ngablak menjadi lebih menyeluruh dan menjadi lebih mudah diakses oleh masyarakat umum baik masyarakat lokal Desa Ngablak maupun calon-calon wisatawan yang akan berwisata di daerah Desa Ngablak. Mahasiswa KKN Tim II Unversitas Diponegoro 2024 mengungkapkan “Poster profil singkat kelompok tani desa Ngablak adalah bagian dari upaya memperkaya informasi desa yang mungkin masih sulit ditemui dan diakses oleh masyarakat umum baik masyarakat desa Ngablak sendiri maupun masyarakat umum, dengan dibuatnya poster profil kelompok tani desa Ngablak ini setidaknya akan sedikit membantu mengenalkan potensi desa Ngablak, dan sedikit membantu masyarakat umum yang hendak berwisata maupun melakukan kegiatan di Desa Ngablak untuk mengetahui sedikit informasi mengenai kelompok tani dan pertanian di Desa Ngablak”.
Mahasiswa KKN Tim II Universitas Diponegoro 2024 melaksanakan program kerja ini dengan melakukan wawancara kepada tokoh-tokoh gapoktan di Desa Ngablak dan membuat poster yang berisi poin-poin penting dari profil kelompok tani Desa Ngablak, dengan adanya program kerja ini diharapkan dapat benar-benar membantu penyebaran informasi desa terutama potensi pertanian desa Ngablak dan dapat membuat pertanian di Desa Ngablak bisa lebih dikenal oleh masyarakat umum terlebih oleh masyarakat lokal desa Ngablak sendiri yang masih belum mengetahui informasi mengenai kelompok tani di desa Ngablak